Br Manurung Menangis Terima Bantuan Dari Wabup Sergai “Ya Tuhan Sehatkanlah Sekeluarga Wabup Itu” 

Sontarian Br Manurung menerima bantuan dari Wabup melalui utusannya.
SERGAI~Nusantaranews~ Sontarian Br Manurung nenek miskin berusia 60 tahun  yang tinggal di Dusun Bandar Tengah, Desa Bandar Tengah, Kec Bandar Khalilah, Sergai, Sumut ini sempat viral. Ia yang tidak menerima bantuan baik dari Pemkab Sergai, Provinsi maupun Pusat.
Viralnya Sontaria  ini langsung direspon oleh Wabup Sergai H. Darma Wijaya, SE. Dengan utusan dari Wabup.  Sontaria pun menangis menerima bantuan uang tunai serta sembako dari Wabup  yang langsung diantarkan kerumahnya Minggu (28/06/2020).
Sontaria dalam videonya mecurahkan isi hatinya bahwa ia yang tidak pernah menerima bantuan jenis apapun, baik BLT, PKH maupun Sembako, bahkan ia yang menanyakan ke aparat desa Bandar Tengah malah mendapat perlakuan yang tidak baik.
 ” Saya hanya menanyakan bantuan untuk saya, karena saya sangat mengharapkan hanya untuk menyambung hidup karena saya orang yang sangat susah, hati saya sangat teriris ketika orang yang mampu menerima sedangkan orang yang sudah seperti saya hanya melihat” paparnya.
Sontaria mengucapkan rasa syukurnya atas bantuan yang diberikan Wabup ” Ya tuhan saya hanya bisa mendoakan pemberian ini, keluarganya anaknya saudaranya semoga mereka sehat selalu” ucap Sontaria sambil menyapu air mata.
Muliono, Hendra Muhtar Julhan Saragih dan Aposan Samosir yang merupakan orang yang diutus Wabup Sergai memerintahkan untuk kerumah Sontarian dan segera membantunya ” Bapak Wabup melihat viralnya ibu Sontaria dan kami langsung di utus untuk segera membantunya, seharusnya Wabup Darma Wijaya yang hendak kerumah karena kesibukan hingga mengutus kami” papar Muliono.
Dikatakan Muliono, Wabup berpesan agar Kepala Desa dan Kadis Sosial Sergai memperhatikan Sontaria dan dapat di daftarkan sebagai penerima bantuan mengingat kondisinya sudah sangat layak. Wabup juga mengatakan agar jangan ada lagi warga miskin yang layak menerima namun tidak menerima bantuan. (Maone)
Facebook Comments