02 Okt PEDULI SESAMA Kades Lubuk Bayas Ruslizal Santuni Anak Yatim Piatu
NusantaraNews.co.id Jika setiap orang yang mampu memiliki kepedulian tinggi dengan memberikan bantuan kepada yang lemah ekominya. Dipastikan akan mengurangi kesengsaraan bagi warga yang kurang Mampu.
Hal ini disampaikan Kepala Desa Lubuk Bayas, Ruslizal, SE,didampingi oleh istri Nursiyah beserta orang tua mereka dalam memberikan Santunan Kepada Anak Yatim Piatu, Tepatnya Dusun II, Desa Lubuk Bayas, Kecamatan Perbaungan, Sergai. Selasa (2/1/2018).
Santunan ini langsung kita berikan kepada 25 orang anak yatim piatu.Tentu saja tidak dilakukam dengan secara Diam -diam, sehingga banyak warga yang telah mengetahui dan suasana menjadi ramai. Ucap Rusrizal kepada KameraBerita.
Selain itu, tidak hanya para penerima santuan yang hadir, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Pembina Desa Lubuk Bayas, Ketertiban Masyarakat yang juga ikut hadiri memberihkan apresiasi dalam acara ini.”pungkasnya
Sementara itu, Tokoh Agama selaku tuan guru dalam menyampaikan kata sambutanya mengatakan sangat mengagumi dan apresiasi tertinggi. “ Saya sangat haru dan bangga kepada Kepala Desa Ruslizal, SE yang sudah sangat perduli dengan warga. Terutama kepada anak yatim-piatu”.
” Dengan adanya acara ini kita dapat mengingatkan untuk kita semua, yang mana secara ekonomi yang berlebih untuk kirahnya untuk berbagi sebagian rizki kepada orang lain yang kurang mampu, seperti anak yatim piatu ini,”Pungkasnya (Budi)
No Comments