HUT RI Ke-75 Tahun Satlantas Sergai Bagi-Bagi Sembako

HUT RI Ke-75 Tahun Satlantas Sergai Bagi-Bagi Sembako

Kasat lantas Polres Sergai AKP. Agung Basuni SH. SIK memberikan sembako kepada petugas parkir
SEEGAI~Nusantaranews~Masih dalam serangkaian HUT RI ke-75 Tahun Sat Lantas Polres Sergai gelar Bhakti Sosial pemberian Sembako kepada Masyarakat Kurang Mampu di Wilayah Hukum Polres Sergai Selasa (18/08/2020)
Kasat Lantas Polres Sergai AKP. Agung Basuni SH. SIK di dampingi Kanit Dikyasa mengatakan sasaran baksos tersebut adalah masyarakat yang berjasa menyeberangkan jalan, penjaga perlintasan rel kreta api tanpa palang pintu, serta guru ngaji dan tukang parkir. Sembako diantaranya beras, minyak, gula, susu, teh, Indomie serta sabun mandi kiranya dapat meringankan para penerima.
Dalam pelaksanaan itu kata Kasat. Tetap menghimbau kepada masyarakat kurang mampu agar dalan melaksanakan kerja tetap mematuhi Protokol Kesehatan serta Menjalani Tatanan Hidup Baru untuk Beradaptasi dengan Covid 19
Begitu juga menghimbau  Kepada Petugas Penjaga Rel Kereta Api agar Konsentrasi dalam melaksanakan Tugas dan tetap Hati hati.
” Tujuan kita untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang berlalu Lintas di jalan raya serta Protokol Kesehatan seperti mengunakan Masker, Rajin Mencuci Tangan serta menjaga Jarak” papar Agung Basuni.(Maone)
Facebook Comments
No Comments

Post A Comment