Sambut Pilkada yang Kondusif, Pemkab Sergai Gelar Doa Bersama

Sambut Pilkada yang Kondusif, Pemkab Sergai Gelar Doa Bersama

Sambut Pilkada yang Kondusif, Pemkab Sergai Gelar Doa Bersama
SERGAI-Nusantaranews~Dalam rangka menciptakan suasana kondusif pada pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2020 yang bebas Covid-19, Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai) melaksanakan kegiatan doa bersama selama 5 menit yang dipusatkan di ruang Rapat Bupati Sergai di Sei Rampah, Jumat (4/12)
            Kegiatan doa bersama ini berdasarkan surat dari Satgas Covid-19 Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) Nomor : 635/STPCovid-19/XI/2020 tanggal 30 Novembver 2020. Kegiatan juga berlangsung mulai pukul 10.00 WIB dan difokuskan di ruangan tertutup untuk memudahkan pengendalian protokol kesehatan serta diikuti oleh kabupaten/kota se-Sumut.
            Sebelum melaksanakan doa bersama, Penjabat sementara (Pjs) Bupati Sergai Ir. H. Irman, M.Si mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Tanah Bertuah Negeri Beradat meluangkan waktu untuk melakukan doa bersama kepada Allah SWT Tuhan YME memohonkan agar pandemi segera berakhir dan Pilkada berjalan dengan kondusif.
“ Semoga Pilkada Kabupaten Sergai yang akan dilaksanakan pada tanggal 9 Desember tahun 2020 ini dapat berjalan dengan kondusif sehingga melahirkan pemimpin yang terbaik, pemimpin pilihan masyarakat bagi kabupaten yang kita cintai ini,” ujarnya.
Pjs. Bupati Sergai juga meminta kepada tokoh lintas agama yang hadir langsung pada hari ini untuk dapat memimpin doa dan diikuti oleh kita semua serta para OPD dan Camat di tempat masing-masing secara virtual.
Dalam kesempatan tersebut juga, Pjs. Bupati Sergai Ir. H. Irman, M.Si mohon pamit undur diri berkaitan dengan berakhirnya masa tugas sebagai Pjs Bupati Sergai yang diembannya sejak tanggal 26 September 2020 sampai dengan esok 5 Desember 2020.
“ Apabila dalam mengemban tugas terdapat kesalahan dan kekhilafan, saya mohon maaf kepada jajaran Pemkab dan masyarakat Tanah Bertuah Negeri Beradat. Semoga semua kerja keras yang saya curahkan untuk membangun daerah ini membawa manfaat untuk masyarakat,” ungkapnya.
Doa dipimpin langsung oleh Ustadz Irfan L. Fuadi selaku Ketua FKUB Kabupaten Sergai dan turut dihadiri Asisten Ekbangsos I Ir. H. Kaharuddin, Kadis Kominfo Sergai Drs. H. Akmal, AP, M.Si dan di ikuti secara virtual oleh seluruh OPD dan Camat se-Kabupaten Sergai.(mad)
Facebook Comments
No Comments

Post A Comment