Diduga Tewas Akibat Sakit, Warga Temukan Jasad Penjaga Perumahan Telah Menghitam

Diduga Tewas Akibat Sakit, Warga Temukan Jasad Penjaga Perumahan Telah Menghitam

Tim Inafis Polres Tebing Tinggi dan Polsek Padang Hilir ketika melakukan olah TKP dan membawa jasad korban ke RSUD Kumpulan Pane Tebing Tinggi.
TEBINGTINGGI-NN
          Ratusan warga di Kelurahan Damar Sari, tepatnya di Komplek Perumahan Damar Sari Lingkungan VII, Kelurahan Tebing Tinggi, Kecamatan Padang Hilir, Kota Tebing Tinggi dihebohkan dengan penemuan mayat yang sudah membusuk didalam salah satu rumah di komplek tersebut.
          Warga yang berbondong – bondong langsung memadati lokasi penemuan mayat untuk mencari tahu identitas jasad berjenis kelamin laki – kaki yang telah terbujur kaku didalam rumah itu, dan kemudian melaporkan peristiwa ini kepada pihak kepolisian. Usai menerima informasi ini, tim Inafis Polres Tebing Tinggi bersama pihak kepolisian Polsek Padang Hilir kemudian langsung turun kelokasi dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
          Saksi mata, Andi (40) warga Jalan Darat, Kelurahan Damar Sari, Kecamatan Padang Hilir Kota Tebing Tinggi, Rabu (23/1/2019) siang menuturkan jika keberadaan jasad laki – laki, yang terakhir diketahui bernama Ahmad Syaiful (48) warga Jalan Darat, Lingkungan V, Kelurahan Damar Sari, Kecamatan Padang Hilir, Kota Tebingtinggi ini, berawal dari kecurigaan Andi setelah mencium aroma bau busuk yang sangat menyengat saat dirinya sedang melintas dari depan rumah tersebut.
          “Waktu aku lewat rumah itu, aku mencium ada bau busuk. Karena curiga, aku lihat kedalam melalui kaca depan, dan ternyata dibagian dapur rumah terlihat ada tubuh laki – laki yang sudah dalam kondisi menghitam,” jelasnya. Yakin jika bau busuk tersebut berasal dari jasad laki – laki yang telah terbujur kaku itu, Andi langsung memberitahukan hal ini kepada warga dan kepala lingkungan setempat, hingga kemudian diteruskan dengan melaporkan kejadian ini kepada pihak kepolisian.
          Menurut keterangan sejumlah warga sekitar, korban Ahmad Syaiful memang sehari – harinya bertugas sebagai penjaga malam di perumahan Kompleks Damar Sari tersebut, dan selama ini korban juga diketahui memiliki penyakit menahun yang tak kunjung sembuh, hingga kuat dugaan warga jika korban tewas akibat penyakit yang dideritanya kambuh. Sementara itu, saat dikonfirmasi Kapolsek Padang Hilir AKP David Sinaga membenarkan adanya kejadian ini, dan jasad korban langsung di evakuasi ke RSUD dr Kumpulan Pane Tebing Tinggi untuk dilakukan otopsi.
          “Kita sudah memintai keterangan dari sejumlah saksi, dan dari hasil pemeriksaan visum tidak ditemukan adanya bekas penganiayaan ditubuh korban, hingga dugaan sementara korban meninggal akibat penyakit sesak napas yang dideritanya. Dan korban meninggal diperkirakan sudah tiga hari,” jelasnya. (Ron)
Facebook Comments
No Comments

Post A Comment