Zaenal Abidin Bacaleg Partai Nasdem Dapil I Deli Serdang, Siap Perjuangkan Aspirasi Rakyat

Zaenal Abidin (Foto: Istimewa)

Zaenal Abidin Bacaleg Partai Nasdem Dapil I Deli Serdang, Siap Perjuangkan Aspirasi Rakyat

MEDAN ~Nusantaranews– Ikhlas Bakti Bina Bangsa menjadi slogan Zaenal Abidin dalam langkahnya menjadi Bakal Calon Anggota Legislatif asal Partai Nasdem Daerah Pemilihan I Kabupaten Deli Serdang. Meliputi Kec. Pantai Labu, Kec. Beringin, Kec. Lubuk Pakam, Kec. Pagar Merbau dan Kec. Galang.

AKBP (Purn) Zaenal Abidin,S.H,MH adalah Purnawirawan Polri  yang kini menjadi Seketaris Pembina Gemuruh NasDem. Sejak tahun 2019 atas rekomendasi dari  Kapolda Sumut dilantik  menjadi Wakil Ketua Kwartir Gerakan Pramuka Sumut bidang Pembinaan Anggota Pramuka Dewasa (Binawasa). Pada saat itu menjabat Kabagbinops Direktorat Pamobvit Polda Sumatera Utara. Terakhir tugas sebagai pejabat utama Poldasu selaku Kasetum.

Zaenal Abidin juga aktif di organisasi keolahragaan sebagai Wakil Ketua Persatuan Ski Air dan Wake Board Indonesia (PSAWI) Sumatera Utara. Bersama-sama pengurus sedang mempersiapkan atletnya untuk mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) tahun 2024 di Sumut dan Aceh.

Zaenal Abidin yang punya motto hidup “tidak ada yang mudah tapi tidak ada yang tidak mungkin”, setelah pensiun dari Polri sekarang dipercaya selaku Ketua Pengurus Persatuan Purnawirawan Polri Cabang Deli Serdang. Di organisasi keagamaan Zaenal jadi Wakil Ketua Daerah Dewan Mesjid Indonesia (DMI) Deli Serdang.

Kecintaannya pada dunia pendidikan, membuat Zaenal aktif sebagai dosen. Ia mengbadikan diri sebagai dosen tidak tetap di LP3I dan di STKIP PAB Sumut.

Zaenal Abidin percaya kesungguhannya mengbadikan diri sebagai wakil rakyat tidak akan terwujud jika mendapat dukungan masyarakat pemilih di daerah pemilihannya. Dirinya pun siap menjadi penyalur aspirasi masyarakat.

Facebook Comments
No Comments

Post A Comment