BPJAMSOTEK Pematangsiantar Peringati Hari Pelanggan Nasional Tahun 2023 Bersama Ahli Waris Peserta

BPJAMSOTEK Pematangsiantar Peringati Hari Pelanggan Nasional Tahun 2023 Bersama Ahli Waris Peserta

Pematangsiantar,Nusantaranews.co.id – Tepat pada tanggal 04 September yang tahun ini jatuh pada hari Senin diperingati sebagai Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) tahun 2023. Peringatan ini menjadi momen yang tepat bagi setiap perusahaan untuk memberikan pelayanan istimewa kepada seluruh pelanggan tak terkecuali BPJS Ketenagakerjaan atau biasa disapa BPJAMSOSTEK Pematangsiantar.

Bertempat di Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Pematangsiantar Jl. Sakti Lubis No. 5 Timbang Galung Kota Pematangsiantar, BPJAMSOSTEK merayakan Harpelnas 2023 yang diisi dengan kegiatan pelayanan spesial kepada peserta, mulai dari pemberian sarapan gratis kepada peserta, kuis interaktif, pemberian bingkisan bagi peserta yang berulang tahun dan tak lupa pemberian santunan simbolis kepada ahli waris peserta meninggal dunia.

Kepala BPJAMSOSTEK Pematangsiantar Inggrid Maya Sari saat membuka kegiatan Harpelnas BPJAMSOSTEK Pematangsiantar tahun 2023 menyampaikan hari ini merupakan hari yang sangat spesial kepada para peserta dimana momen ini merupakan sebuah bentuk penghargaan dan apresiasi kepada para peserta yang senantiasa mempercayakan perlindungan jaminan sosial tenaga kerja kepada BPJAMSOSTEK.

Inggrid juga menyampaikan rasa gembira nya dapat melayani dan bertatap muka langsung dengan para peserta yang memadati ruang layanan Kantor BPJAMSOSTEK Pematangsiantar pada momen kegiatan Harpelnas 2023.

Tak lupa dalam sambutannya Inggrid juga terus mengingatkan pentingnya perlindungan dalam bekerja khususnya untuk pekerja rentan seperti nelayan, pekerja harian lepas, driver ojol, petani dan profesi lain yang memiliki tingkat risiko kerja yang tinggi.

Dalam kegiatan tersebut turut diberikan santunan simbolis kepada para ahli waris peserta meninggal dunia berupa santunan Jaminan Kematian (JKM) hingga Beasiswa bagi anak peserta meninggal dunia yang diserahkan langsung oleh Inggrid kepada ahli waris yang hadir.

“Pada hari yang spesial ini kami mengucapkan terima kasih kepada peserta kami yang terus memberikan support dan kepercayaan kepada BPJAMSOSTEK Pematangsiantar dan tentunya kepercayaan ini harus kami jaga dengan selalu memberikan pelayanan terbaik kepada para peserta kami dimanapun,” pungkas Inggrid.

Selain Kantor Pematangsiantar, kegiatan juga dilaksanakan serentak di seluruh Kantor BPJAMSOSTEK se-Indonesia dan juga Kantor cabang perintis di jajaran Pematangsiantar yakni Kantor cabang Toba Samosir Balige, Tapanuli Utara Tarutung dan Humbang Hasundutan.
(bd01)

Facebook Comments
No Comments

Post A Comment