10 Feb Kapolres Padang Sidimpuan Ikuti Pencanangan Vaksinasi Covid-19
Kapolres Padang Sidimpuan ikuti vaksinasi Covid-19
PADANGASIDAMPUAN~Nusantaranews~Kapolres Padang Sidimpuan, AKBP Juliani Prihartini, SIK MH, mengikuti pencanangan vaksinasi Covid-19, Selasa (9/2/2021) pagi. Kapolres termasuk 1 di antara 10 unsur Forkopimda yang ikuti vaksinasi di Kantor Wali Kota Padang Sidimpuan. Setelah 10 Forkopimda, pencanangan vaksinasi dilanjutkan kepada 30 kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Padang Sidimpuan.
Vaksinasi Covid-19 itu, dipandu Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kota Padang Sidimpuan, Elvi Zunianti Hasibuan. Adapun tim medis yang melakukan pencanangan vaksinasi di antaranya, dr Supra Hapsari (Puskesmas Padang Matinggi), dr Cici Elpida Rosha (Puskesmas Padang Matinggi), dan Linda Sari (Dinas Kesehatan).
“Pencanangan vaksinasi yang dilakukan itu, merupakan tahap pertama dan tahap kedua akan dilaksanakan selama 14 hari ke depan atau pada Selasa (23/2/2021) mendatang,” ujar Kapolres Padang Sidimpuan, AKBP Juliani, melalui Kasubbag Humas, AKP Maria Marpaung, SE MM, kepada awak media.
Lebih lanjut, sambung Maria, Kapolres meminta kepada segenap masyarakat untuk mendukung penuh program vaksinasi dalam rangka memutus mata rantai Covid-19. Vaksinasi Covid-19, juga bertujuan untuk mengurangi transmisi penyebaran Covid-19 dan membentuk kekebalan tubuh.
Sebagai informasi, kegiatan pencanangan vaksinasi Covid-19 tersebut, akan dilanjut besok, Rabu (10/2/2021), untuk tenaga kesehatan dengan peserta sebanyak 1.500 orang. Untuk tenaga kesehatan itu, durasinya selama 5 hari.(za)
Facebook Comments
No Comments