03 Mar Dosen Institut Kesehatan Helvetia Penyuluhan dan Pemanfaatan Jus Wortel untuk Pengurangan Nyeri Haid Pada Remaja Selama Menstruasi
DELI SERDANG ~Nusantaranews– Dosen Institut Kesehatan Helvetia menggelar pengabdian kepada masyarakat berupa penyuluhan dan pemanfaatan jus wortel untuk pengurangan nyeri haid pada remaja selama menstruasi di Desa Paluh Sibaji, Kecamatan Pantai Labu, Kabupaten Deli Serdang, Jumat (24/02/2023).
Tim diketuai Dosen Prodi D3 Kebidanan Institut Kesehatan Helvetia Medan, Bd. Aida Fitria, SST., M.Kes, dengan anggota Dosen Prodi D3 Kebidanan Institut Kesehatan Helvetia Medan Bd. Ramadhani Syafitri, SST, M.KM, dan Dosen Prodi Profesi bidan Institut Kesehatan Helvetia Medan Bd. Nuriah Arma, SST, M. Keb. Beserta mahasiswa Prodi D3 Kebidanan Aulia Anggreini Rumahorbo dan Maya Lestari.
Aida Fitria menjelaskan, tujuan dari kegiatan ini untuk dapat memberikan informasi secara umum kepada remaja tentang bagaimana cara mengurangi nyeri haid selama menstruasi dengan menggunakan terapi nonfarmakologi. Salah satunya dengan pemanfaatan jus wortel.
Target PKM ini, ujar Aida Fitria, agar remaja putri diharapkan dapat bersedia mengkonsumsi jus wortel. Sebagai upaya pengurangan rasa nyeri haid selama masa menstruasi. Sehingga dapat meningkatkan kualitas hidup yang baik. Dimulai pada fase remaja sehingga dapat mewujudkan sumber daya manusia yang berkualitas.
Para peserta sangat semangat dan Antusias dalam menghadiri kegiatan penyuluhan ini.
Melalui kegiatan penyuluhan dan pemanfaatan jus wortel untuk pengurangan nyeri haid pada remaja selama menstruasi pengetahuan mereka jadi bertambah. (Rilis)
No Comments