Wasbang Babinsa Koramil 08/PC  Remaja Pantai Cermin Dapat Pembekalan Cinta Tanah Air

Wasbang Babinsa Koramil 08/PC
Remaja Pantai Cermin Dapat Pembekalan Cinta Tanah Air
PANTAI CERMIN-NN
Disela-sela latihan Gema Takbir Indah para remaja  di Pantai Cermin, Serdang Bedagai (Sergai), Sumut mendapat pembekalan tentang wawasan kebangsaan (Wasbang) oleh Babinsa Koramil 08/PC-KODIM 0204/DS Serda. Maradona Senin (3/5).
Para remaja ini menerima pembekalan tentang Wasbang kebangsaan mengenai cinta tanah air demi terciptanya persatuan dan kesatuan dalam kehidupan sehari-hari. Tampak puluhan remaja mengikuti Wasbang yang diberikan oleh Serda. Maradona.
Danramil 08/PC-KODIM 0204-DS Kpt. Armed T Sinaga mengatakan bahwa anak-anak remaja mulai sekarang ini harus ditanamkan rasa jiwa Nasional yang tinggi. Jangan mudah terprovokasi kepada hal-hal yang dapat menimbulkan perpecahan bangsa. Dan jika cinta tanah air harus ditanamkan sejak dini.
Kpt. Armed T Sinaga juga mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Pantai Cermin juga para remaja sebagai generasi penerus bangsa yang telah antusias ingin tahu tentang cinta tanah air Indonesia. ” Koramil 08/PC-KODIM 0204-DS melalui para Babinsa terus memberikan Wasbang kepada remaja sebagai generasi penerus bangsa, para remaja mendapatkan pembekalan Wasbang oleh Babinsa agar senantiasa dapat melakukan hal-hal yang positif” imbuh Kpt. Armed T Sinaga.(Dr-01)
Facebook Comments