Gelar Tablik Akbar Soekirman “ Mari Ingat Jasa Pendahulu Kita”

NusantaraNews.co.id Bupati Sergai Ir. H.  Soekirman mengajak seluruh elemen masyarakat melalui dzikir akbar ini untuk kembali mengingat Allah serta mengingat jasa-jasa para pendahulu kita. “ Saya yakin dan percaya apabila suatu daerah dipimpin, dikembangkan oleh putera-puteri daerahnya, Insya Allah akan maju dan berkembang karena kuatnya ikatan kebersamaan dan persaudaraan. Pada Tablik Akbar I Muharram 1440 H di langan Indosat Pantai Cermin Rabu Sore (26/9).

Soekirman menyampaikan bahwa tahun baru Islam merupakan hari yang penting bagi umat Islam, karena adanya peristiwa penting yang terjadi dalam sejarah Islam yaitu memperingati penghijraan Nabi Muhammad SAW dari Kota Mekkah ke Madinah. Peristiwa bersejarah ini terjadi pada 1 Muharram yang merupakan tahun baru bagi kalender Hijriah.

Soekirman mengingatkan pada para jamaah agar rajin mengajak saudara dan handai taulannya dalam mengikuti pengajian, dzikir akbar karena selain menyambung tali silaturahmi juga memperpanjang usia dan memperluas rezeki.

Sebelumnya Ketua DPRD Sergai H Syahlan Siregar, ST  Menyampaikan bahwa sebagai wakil masyarakat anggota DPRD bersama tim anggaran akan selalu memperjuangkan agar kegiatan-kegiatan agama seperti ini dapat terus dilakukan secara berkesinambungan.

Dalam menjalani kehidupan untuk mencapai tujuan yang baik hendaknya selalu melakukan kegiatan yang positif yaitu dengan mengikuti segala perintah Allah SWT dan jangan mau terbujuk oleh rayuan syaitan karena hal itu akan membawa kita pada kemaksiatan.( DR01)

Facebook Comments