Makan Pisang Bersama Pasukan Merah Bupati Darma Wijaya ” Tugas Kalian Sungguh Mulia”

Bupati Sergai H. Darma Wijaya tampak makan pisang bersama pasukan merah 
SERGAI~Nusantaranews~ Melintas di Perbaungan Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H. Darma Wijaya turun dari mobil dinas BK 1 NX  langsung menyapa pasukan merah yang sedang membersihkan parit di Perbaungan Selasa (18/5/2021) pagi. Dalam kesempatan itu Bupati mengajak para pekerja yang di namakan pasukan merah itu untuk makan pisang.
Pagi-pagi saya sengaja ke Perbaungan ingin melihat sinergi antara pasukan merah Pemkab dan desa bekerja bersama membersihkan parit yang tersumbat. Seperti ini yang saya harapkan. Gak perlu muluk-muluk atau tugas yang berat. Kalau kebersihan begini saja bisa rutin pergerakannya, Sergai pasti jauh lebih indah dan berubah” papar Bupati.
Tinggal, bagaimana kita semua menjaganya. Misal, tidak lagi membuang sampah di parit atau selokan, buang sampah sesuka hati di jalanan bagi pejalan ataupun pengendara yang sedang melintas. Paparnya lagi.
Darma Wijaya juga menghimbau kepada para petugas, jangan malu-malu bekerja. Tugas kalian mulia. Kerja saja yang bagus. Jangan dengar kata orang yang membuat kalian patah semangat atau merasa lemah. Imbuh Darma Wijaya.
Semenjak di lepas Darma Wijaya Pasukan Merah berjumlah 30 orang terus melakukan pembersihan baik di Perbaungan, Dolok Masihul serta Teluk Mengkudu, selokan yang tumpat serta sampah yang kotor menjadi sasaran pasukan merah tersebut.(Zn)
Facebook Comments