Pembukaan Jalan Satgas TMMD ke-110 di Kodim 0213/Nias Mudahkan Pelajar Timba Ilmu

Pembukaan Jalan Satgas TMMD ke-110 di Kodim 0213/Nias Mudahkan Pelajar Timba Ilmu
GUNUNGSITOLI~Nusantaranews~ Ama Geniel Zega, salah seorang warga di Desa Gawugawu Bouso, Kecamatan Gunungsitoli Utara, Kota Gunungsitoli, mengaku dengan adanya pembukaan akses jalan yang dilakukan Satgas TMMD ke-110 di wilayah Kodim 0213/Nias, nantinya akan mempermudah pelajar ketika hendak menyusuri jalan guna menimba ilmu.
“Dengan adanya pembukaan akses jalan ini, akses pelajar menuju sekolah jadi lebih cepat,” kata Ama Geniel, kepada awak media, Senin (15/3/2021) pagi.
Lebih lanjut, Ama Geniel menyebut, dengan adanya pembukaan akses jalan itu, resiko yang dihadapi masyarakat selama ini saat menyusuri Sungai Bouso sepanjang lebih kurang 2 Km, jadi tidak ada lagi. Warga lebih cepat dan terjamin keselamatannya, karena tidak harus melewati Sungai Bouso. Terlebih saat banjir melanda dari hulu sungai yang tentunya menambah resiko.
“Saya sangat bersyukur serta berterima kasih sekali kepada TNI maupun Pemko Gunungsitoli yang telah membuka akses jalan. Masyarakat sangat merasakan berbagai manfaat dari pembukaan akses jalan itu,” terang Ama Geniel.(Za)
Facebook Comments