Bupati Sergai Sampaikan Pidato Presiden pada HUT KORPRI

NusantaraNews.co.id Presiden RI Joko Widodo yang juga selaku Penasihat Nasional KORPRI yang dibacakan Bupati Sergai Ir H Soekirman mengatakan bahwa selama 47 tahun, KORPRI beserta seluruh jajaran ASN telah memberikan kontribusi besar terhadap masyarakat, bangsa dan negara. KORPRI juga telah menjadi salah satu pengikat dalam memperkokoh persaudaraan dan persatuan nasional dalam keberagaman. Saat memperingati HUT KORPRI Kamis (29/11)

Jajaran ASN telah menjadi garda terdepan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dan menjadi motor penting penting dalam pembangunan nasional. Jajaran ASN juga ikut serta menjadi teladan masyarakat dalam mengedepankan budi pekerti, etika dan profesionalisme.

Lebih lanjut disampaikan Presiden bahwa upaya untuk memberikan yang lebih baik kepada masyarakat, bangsa dan negara harus selalu ditingkatkan. Dihadapkan pada perubahan sosial dan ekonomi yang sangat pesat, ASN juga harus melakukan banyak penyesuaian untuk mengantisipasi perubahan zaman.

Kepada seluruh ASN disemua lapisan pemerintahan dan semua sektor, Presiden meminta untuk tidak terjebak dengan ego-sektoral, ego-organisasi, atau ego-programnya masing-masing. Sekali lagi, semua permasalahan yang ada di masyarakat itu bersifat lintas sektoral bahkan juga lintas daerah, katanya.“ Dengan berkolaborasi serta pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi, saya yakin ASN bisa mengaktualisasikan baktinya secara lebih baik kepada masyarakat, bangsa dan negara,” ujarnya.

Disela-sela upacara yang di hadiri  Kapolres Sergai AKBP Juliarman Eka Putra Pasaribu, S.Sos, SIK, M.Si, Sekdakab Drs Hadi Winarno, MM, para  Asisten, Staf Ahli Bupati, Pejabat JPT Pratama, Administrator, Pengawas, serta ASN di Lingkungan Pemkab Sergai diumumkan pemenang pertandingan PORKAB KORPRI 2018 diantaranya. ( Mad)

Facebook Comments